Perjalanan jauh memang mengasyikan terlebih lagi jika perjalanan tersebut untuk berlibur bersama keluarga maupun teman.
Tetapi terkadang dalam perjalanan,terutama menggunakan bus ada kejadian/hal-hal lucu yang kita alami jadi disini saya akan merilis 7 kejadian/hal-hal lucu.
1.Membawa Perlengkapan Dan Makanan Ringan Yang Banyak
Untuk ini saya pernah merasakan,saat itu saya mau study tour dan ibu saya menyuruh membawa perlengkapan dan makanan yang banyak dan dalam hati kecil saya bilang “mau liburan malahan seperti orang mau pindah rumah”.
Padahal uang saku lumayan banyak apalagi makan sudah dibayarkan sekolah tetapi tetap saja saya disuruh membawa makanan yang ujung-ujungnya dihabiskan sama teman,kalau makananya tidak enak gak apa-apa masalahnya itu makananya enak.
2.Berangkat Keren,Diperjalanan Mabuk Darat
Pastinya kamu pernah lihat teman kamu mabuk darat padahal berangkatnya orangnya sudah keren atau kamu pernah merasakanya ?
Untung saya kalau naik kendaraan darat tidak pernah mabuk darat,mungkin gara-gara makanan ringan sehingga saya tidak pernah mabuk darat.
3.Berangkatnya Busnya Ramai Seperti Pasar,Ujung-Ujungnya Pada Diam Semua.
Berangkatnya sudah seperti pasar saja,baru seperempat perjalanan sudah pada diam seperti pemakaman saja.
Mungkin diam gara-gara pingsan karena mabuk darat ?
4.Kalau Mau Tidur Harus Lihat Situasi ?
Kalau mau tidur harus lihat situasi,pastinya karena kalau kamu tidur dulu maka bisa dipastikan kamu bakal dijahili sama teman kamu malahan pernah suatu malam teman saya yang mendengkur dijahili dengan di suapin roti dan sandal.
Jadi kalau mau tidur tunggu sampai semua orang sudah tidur kalau tidak,tahu sendiri akibatnya.
Jika kamu marah dijahili di saat tidur,kamu akan marah ke siapa kan kamu tidur dan tidak tahu siapa yang menjahili kamu.
5.Jarang Tidur Dan Jarang Mandi
Kamu pasti pernah merasakanya kan,dimana kalau perjalanan jauh kamu akan jarang mandi dan jarang tidur.
Pernah disaat perjalanan jauh saya tidak mandi selama 2 hari hingga akhirnya mandi pada jam 2 malam dan tempat pemandianya sangatlah sepi hanya aku seorang diri yang mandi,untung saja mental saya tidak mudah takut dengan sesuatu yang gaib.
6.Pengamen Yang Sama
Konyol menurut saya,dimana seorang pengamen yang bermodalkan botol plastik dan suara yang tidak terlalu bagus mengamen di bus yang sama dalam kurun waktu 2 hari,sehingga teman-teman saya bilang “itukan pengamen yang kemarin ?”
7.Mengatur Posisi Jok
Berhati-hatilah kamu mengatur posisi jok jika tidak maka ada dua kemungkinan:
a.saat mengatur jok,joknya di dorong teman yang ada di belakang alhasil badannya kamu terjepit.
b.teman dibelakang terjepit gara-gara jok depanya terlalu kebelakang,saya pernah lihat teman saya tidak bisa bergerak leluasa gara-gara jok depanya terlalu kebelakang dan saya hanya bisa geleng-geleng kepala dan tertawa kecil.
Asik ya kalau kita berlibur bersama teman tapi ada resikonya seperti yang sudah saya bahas diatas yang menurut saya belum semuanya tercantum,kalau teman jahil berarti mungkin teman kita sudah mulai akrab atau lebih buruknya lagi kita sedang dibully.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Berkomentarlah dengan sewajarnya !